Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pelayanan Publik

Birokrasi Harus Berdampak Turunkan "Stunting"

Foto : antaranews

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenpanRB) Abdullah Azwar Anas

A   A   A   Pengaturan Font

Kementerian PAN RB lewat Reformasi Birokrasi (RB) Tematik adalah salah satu pendorong agar kerja birokrasi memiliki dampak langsung di masyarakat. Sesuai arahan Presiden Jokowi agar birokrasi harus lincah, cepat, dan berorientasi kepada hasil atau "outcome", bukan fokus ke input atau hulunya.

"Di Kementerian PAN RB, penilaian indeks Reformasi Birokrasi harus menggambarkan dampak kepada masyarakat yang kita sebut RB Tematik. Ada empat sasaran: kemiskinan, investasi, dan percepatan program prioritas seperti produk dalam negeri, inflasi, tentu saja pengurangan stunting. ketiganya ditopang oleh digitalisasi pemerintahan," lanjut mantan Kepala LKPP ini.

Indonesia Emas 2045

Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD yang mewakili Wakil Presiden RI dalam kesempatan yang sama menyampaikan pentingnya menurunkan angka stunting, khususnya dalam mempersiapkan Indonesia Emas 2045.

"Masalah stunting yang amat kritikal bisa kita selesaikan bersama dengan gotong royong. Indonesia akan jadi Indonesia yang hebat, tahun 2045 akan jadi Indonesia Emas. Kita harus hidupkan semangat gotong royong untuk turunkan stunting," ujar mantan Ketua MK ini.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top