Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Biden akan Terima Penominasian Capres Secara Virtual

Foto : Istimewa

Joe Biden

A   A   A   Pengaturan Font

WASHINGTON DC - Pihak penyelenggara konvensi nasional Demokrat, pada Rabu (24/6) menyatakan bahwa kandidat Joe Biden akan diterima pencalonannya sebagai Presiden AS pada Agustus secara virtual. Pihak penyelenggara menegaskan hal ini setelah mereka mengkhawatirkan berkumpulnya banyak orang bisa meningkatkan penyebaran infeksi virus korona.

"Biden akan menerima penominasian dari partainya dengan amat bangga di Milwaukee," ucap manajer kampanye Biden, Jen O'Malley Dillon.

Konvensi Nasional Demokrat agendanya bakal digelar 17-20 Agustus di Milwaukee, Wisconsin. Sebelumnya pada awal Juni ini, Biden, 77 tahun, telah berhasil meraup cukup dukungan delegasi agar ia bisa terus melaju dalam pencalonannya untuk mengikuti pilpres AS pada November nanti.

"Kepemimpinan berarti bisa beradaptasi dengan segala situasi. Joe Biden dan Demokrat berkomitmen melindungi kesehatan dan keamanan warga Amerika Serikat (AS)," komentar ketua Komite Nasional Demokrat, Tom Perez.

Saat berita ini ditulis, jumlah kasus infeksi virus korona dilaporkan telah meningkat di sejumlah negara bagian di AS. SB/AFP/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S, AFP

Komentar

Komentar
()

Top