Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
BULLS & BEARS

Berpotensi "Rebound"

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi rebound pekan ini. Pelaku pasar masih membaca data inflasi Indonesia yang berada di atas ekspektasi.

Dalam catatan risetnya, akhir pekan lalu, secara teknikal grafik indeks komposit membentuk lower shadow yang panjang. Indikator Stochastic RSI dinilai memiliki kecenderungan menguat dari area jenuh jual atau oversold.

Karenanya, Phintraco Sekuritas memproyeksikan IHSG dalam perdagangan, Senin (4/3), berpotensi rebound ke pivot 7.330.

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (1/3) sore, ditutup melemah di tengah penguatan bursa saham kawasan Asia. IHSG ditutup melemah 4,20 poin atau 0,06 persen ke posisi 7.311,91, sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 turun 2,03 poin atau 0,21 persen ke posisi 987,89.

"Bursa regional Asia menguat seiring dengan sikap pelaku pasar yang merespon laporan ekonomi Amerika Serikat (AS), di mana Personal Consumption Expenditure (PCE) Index meningkat 0,3 persen month to month (mtm) pada Januari 2024, sejalan dengan ekspektasi pasar sebesar 0,3 persen," sebut Tim Riset Pilarmas Investindo Sekuritas dalam kajiannya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Muchamad Ismail, Antara

Komentar

Komentar
()

Top