Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Berhemat di Tengah Pandemi Covid-19 lewat Aplikasi

Foto : Antara/Pixabay.

Ilustrasi. Berhemat lewat aplikasi.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - E-commerceBlibli menghadirkan fitur "Langganan" yang memungkinkan pengguna berbelanja kebutuhan sehari-hari, secaraonlinesesuai dengan prioritas di tengah pandemi Covid-19 saat ini.

"Fitur Langganan memungkinkan pelanggan untuk mengatur supaya belanja rutin rumah tangga di Blibli dapat diulang secara otomatis sesuai frekuensi yang dipilih," kata Vice President Trade Partnership Blibli, Stephanie Santoso dalam siaran persnya, ditulis Sabtu (3/10).

Menurut Stephanie, melalui fitur ini pelanggan bisa berbelanja sembari menyesuaikan dengan potongan harga yang tersedia dan sistem pembayaran yang dilakukan terintegrasi sehingga membantu mereka menghemat uang dan waktu secara bersamaan.

Ketersediaan fitur pelanggan salah satunya didasarkan pada studi Kantar pada Agustus 2020 yang menyatakan 80 persen responden kini menjadi kian cermat dalam mengatur keuangan mereka akibat Covid-19.

Sebanyak lebih dari 60 persen responden bahkan bersedia mencoba metode belanja baru demi mendapatkan harga yang paling terjangkau untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top