Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Peringatan Kemerdekaan RI

Bendera Merah Putih Berkibar di Balai Kota San Francisco dan di Wisma Indonesia

Foto : Dok Konjen RI di San Francisco
A   A   A   Pengaturan Font

SAN FRANCISCO - Sebagai ungkapan kegembiraan atas HUT ke-76 RI, kantor Wali Kota San Francisco di Amerika Serikat (AS) melaksanakan upacara pengibaran bendera Indonesia di Balai Kota San Francisco pada Senin (16/8), pukul 1 siang waktu setempat.

"Kegiatan ini dihadiri oleh Konjen RI San Francisco, Simon DI Soekarno beserta isteri dengan didampingi Konsul Ekonomi, Konsul Pensosbud dan Konsul Muda Ekonomi. Perwakilan dari sejumlah negara sahabat seperti Konsul Jenderal India, Singapura, dan Wakil Konsul Jenderal Vietnam juga turut hadir merayakan momen bersejarah ini," demikian keterangan tertulis dari Konsulat Jenderal Republik Indonesia di San Francisco pada Rabu (18/8).

Pengibaran bendera yang berlangsung selama 30 menit ini dipimpin oleh Perwakilan Protokol Kota dan County San Francisco, Meron Foster, dan Konsul Jenderal RI-SF, Simon DI Soekarno. Pada saat pengibaran bendera, suasana terasa khidmat dengan iringan lagu Indonesia Raya yang dinyanyikan para hadirin.

Setelah pengibaran bendera, wakil dari kantor Wali Kota San Francisco menyampaikan sambutan. Dalam sambutannya, Meron Foster menyampaikan atas nama Wali Kota London N Breed, ingin mengucapkan selamat hari kemerdekaan.

Indonesia memiliki kemitraan dengan Kota San Francisco dan upacara pengibaran bendera 17 Agustus ini menunjukkan betapa pentingnya kontribusi komunitas Indonesia baik secara ekonomi, budaya, dan politik.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top