Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Bekraf Siap Gelar AKATARA 2019

Foto : ISTIMEWA

Deputi Akses Permodalan Bekraf, Fadjar Hutomo

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Untuk mendukung berkembang sektor perfilman di Tanah Air, Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) dan Badan Perfilman Indonesia kembali menggelar AKATARA 2019 pada 19-22 September mendatang.

Deputi Akses Permodalan Bekraf, Fadjar Hutomo mengatakan pada tahun ini AKATARA 2019 akan mengundang lebih banyak investor dan proyek terpilih akan difasilitasi dari berbagai macam genre dan kegiatan perfilman. Untuk pendaftaran proposal akan dibuka sejak 9 Juli hingga 9 Agustus, sedangkan informasi terkait pendaftaran dapat dilihat pada http://akatara.id.

"Tujun utama dari pelaksanaan AKATARA 2019 adalah menciptakan akses permodalan dan mendorong film entrepreneurship yang lebih professional. Dan pada acara tersebut nantinya AKATARA akan menghadirkan peserta 61 proyek terfasilitasi dari 122 orang," kata Fadjar di Jakarta, Selasa (9/7).

Jumlah ini, tambahnya, lebih banyak dari tahun lalu yang sejumlah 55 proyek dari 110 orang. Sementara di sektor investor, akan ada 40 sumber pendanaan yang hadir selama pitching forum dan speed dating. Dan Dalam penyelenggaraan tahun ke-3, AKATARA 2019 memberikan perhatian cukup besar kepada penguatan badan usaha berupa "film company start-up" yang saat ini cukup banyak hadir di berbagai daerah. mza/E-12

Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top