Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pengelolaan Fiskal I Komposisi APBN Pasca-2020 Menjadi Sangat “Concentrated”

Beban Bunga Utang Makin Beratkan APBN

Foto : Sumber: Kementerian Keuangan – Litbang KJ - KJ/O
A   A   A   Pengaturan Font

"Sekitar 85 persen dari anggaran belanja akan didominasi oleh hanya empat komponen, yaitu belanja pendidikan, Dana Alokasi Umum / Dana Alokasi Khusus, gaji pegawai (ASN/TNI/Polri), dan cicilan utang," kata Adrian yang juga Chief Economist CIMB Niaga.

Selain itu, belanja negara yang dibiayai dengan memperlebar defisit tahun ini lebih disasarkan untuk program pemulihan dan dukungan subsidi konsumsi rumah tangga, bukan belanja modal. Belanja pembangunan/modal yang ada pun malah mengalami pemotongan tajam sejalan dengan merosotnya penerimaan pajak dan rendahnya aktivitas ekonomi dan bisnis.

Sementara itu, Pakar Ekonomi dari Universitas Surabaya, Bambang Budiarto, mengatakan komposisi APBN pasca-2020 menjadi sangat "concentrated", sebagai konsekuensi logis pembangunan ekonomi dengan pembiayaan dari utang.

"Ini yang sepertinya terabaikan sejak menit-menit awal mendapatkan bantuan/utang dengan skema lunak, besaran cicilan diusahakan jangan lebih 30 persen dari GDP," kata Bambang.

Skala Prioritas
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini, Selocahyo Basoeki Utomo S, Djati Waluyo

Komentar

Komentar
()

Top