Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

BAPETEN Beri Penghargaan kepada 267 Instansi/Perorangan

Foto : istimewa

Badan Pengawas Tenaga Nuklir (BAPETEN) memberikan Anugerah BAPETEN 2022 kepada 267 instansi dan/atau perorangan yang dinilai telah berjasa atau memiliki kompetensi terkait pemanfaatan ketenaganukliran di Indonesia, Selasa (8/11).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Badan Pengawas Tenaga Nuklir (BAPETEN) memberikan Anugerah BAPETEN 2022 kepada 267 instansi dan/atau perorangan yang dinilai telah berjasa atau memiliki kompetensi terkait pemanfaatan ketenaganukliran di Indonesia, Selasa (8/11).

BAPETEN merupakan instansi pemerintah yang melakukan pengawasan pemanfaatan tenaga nuklir melalui pembuatan peraturan, pelayanan perizinan, dan pelaksanaan inspeksi.Tujuannya menjamin kesejahteraan, keamanan, dan ketenteraman masyarakat, serta menjamin keselamatan dan kesehatan pekerja dan anggota masyarakat serta perlindungan terhadap lingkungan hidup.

Dalam kerangka pengawasan tenaga nuklir yang efektif, maka pelaksanaannya harus dilakukan secara berimbang antara reward and punishment kepada fasilitas yang termasuk dalam objek pengawasan BAPETEN untuk memberikan rasa keadilan, akuntabilitas, dan integritas.

BAPETEN telah mengembangkan suatu sistem penilaian berbasis risiko berupa indeks pengawasan yang disebut dengan Indeks Keselamatan dan Keamanan Nuklir (IKKN), sebuah indikator terukur sebagai gambaran mengenai status keselamatan dan keamanan fasilitas yang diperoleh melalui Laporan Hasil Inspeksi (LHI) dan Laporan Keselamatan Fasilitas (LKF).

Indeks inilah yang menjadi cerminan komitmen dan kepatuhan pihak fasilitas dalam melaksanakan pemanfaatan tenaga nuklirnya secara selamat, aman dan tenteram.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top