Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Bantuan Sosial

Bansos Pangan Mesti Sejahterakan Petani

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang menyasar 10 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di 2018 diharapkan dapat berdampak pada meningkatnya kesejahteraan petani.

BPNT itu akan dibagikan secara bertahap dan akan menyasar 1,2 juta KPM mulai Januari 2018. "Kami berharap BPNT bisa memperbaiki kesejahteraan petani," kata Kepala Bagian Penelitian Center for Indonesian Policy Studies (CIPS), Hizkia Respatiadi, di Jakarta, Kamis (18/1).

Menurut Hizkia, sektor pertanian di Tanah Air mempekerjakan lebih dari 50 juta orang pada 2014. Jumlah ini dengan 34 persen dari total jumlah pekerja di Indonesia. "Sayangnya, sebagian dari mereka hidup dalam keadaan miskin," kata dia.

Di daerah lumbung padi seperti di Indramayu, Jawa Barat, buruh tani yang tidak memiliki lahan hanya mampu menghasilkan sekitar 300.000 rupiah setiap bulan. Sementara itu, petani kecil (petani yang memiliki luas lahan kurang dari 0,25 hektare) hanya mampu menghasilkan sekitar 600.000 rupiah setiap bulannya.

Menurut Hizkia, ada sejumlah faktor yang mendorong terjadinya kondisi ini, di antaranya terbatasnya peluang kerja di desa, sistem pengairan yang buruk dan perubahan iklim.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top