Selasa, 04 Mar 2025, 15:22 WIB

Banjir Kembangan Selatan Masih Terus Dikeringkan

llustrasi banjir

Foto: ist

JAKARTA - Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Barat (Sudin SDA Jakbar) berusaha menanggulangi banjir di sekitar persimpangan Pasar Puri, Kembangan Selatan, Jakarta Barat.

"Kita usahakan dulu pakai pompa apung, supaya air yang ada di perempatan bisa cepat ngalir ke saluran. Kita juga akan coba bongkar kanstin yang menghalangi aliran air di jalan," kata Kepala Seksi Pemeliharaan Drainase Sudin SDA Jakbar, Yopi Siregar, di lokasi, Selasa.

Petugas Sudin SDA tampak mengoperasikan dua unit pompa apung yang dapat menyedot genangan 75 liter per detik. Hasilnya, secara perlahan genangan air di persimpangan Pasar Puri, Kembangan Selatan semakin berkurang.

Lebih lanjut, Yopi menjelaskan, juga mengoperasikan pompa stasioner, pompa portabel dan pompa apung untuk menangani banjir di wilayah lain seperti Kelurahan Rawa Buaya dan Kedoya Selatan.

"Secara makro, kita telah menurunkan pompa apung dan pompa portabel dan pompa stasioner. Itu diturunkan di wilayah-wilayah yang terkena dampak," ucap Yopi.

Hingga pukul 14.00 WIB, ketinggian banjir di sekitar persimpangan Pasar Puri, Kembangan Selatan, sudah lebih surut, walau masih tergenang.

Sudin SDA Jakbar hingga saat ini memiliki 148 pompa stasioner, 70 pompa bergerak serta 50 pompa apung untuk mengatasi banjir di wilayah setempat.

Redaktur: Aloysius Widiyatmaka

Penulis: Aloysius Widiyatmaka

Tag Terkait:

Bagikan: