Bang Yedam Akan Menyapa Penggemar di Jakarta
Bang Yedam
Foto: ANTARA/Kolam Ikan Creative CommunicationJAKARTA - Penyanyi asal Korea Selatan (Korsel), Bang Yedam, akan menyapa para BY:D (sapaan bagi penggemarnya) di Jakarta International Velodrome pada Sabtu (3/8) pukul 19.00 WIB pada gelaran bertajuk Bang Yedam 1st Fan Meeting Jakarta.
Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu (31/7), jumpa fans Bang Yedam tersebut diselenggarakan oleh Kolam Ikan Creative Communication.
Bang Yedam adalah seorang penyanyi Korsel yang bernaung di bawah payung GF Entertainment sejak 2023 lalu. Yedam menandatangani kontrak eksklusif dengan GF Entertainment sebagai solois dan produser. Yedam merilis single pertamanya, Only One, pada tanggal 23 November 2023.
Tidak heran, kehadiran Bang Yedam di Jakarta akan menjadi salah satu momen yang paling ditunggu oleh para BY:D, dan Bang Yedam 1st Fan Meeting Jakarta akan menjadi event yang paling ditunggu BY:D pada tahun ini.
Hingga saat ini, kategori Platinum telah sold out. Para penonton pun akan mendapatkan berbagai benefit yang luar biasa dalam fan meeting ini. Sebut saja, semua penonton tanpa terkecuali akan bisa melakukan Hi-touch, official poster, dan photocard.
Sementara pemegang tiket platinum akan bisa melakukan group foto bersama Bang Yedam, sesuai ketentuan dari promotor dan manajemen Yedam. Ant/I-1
Berita Trending
- 1 Selama 2023-2024, ASDP Kumpulkan 1,72 Ton Sampah Plastik
- 2 Kemenperin Desak Produsen Otomotif Tiongkok di Indonesia Tingkatkan Penggunaan Komponen Lokal
- 3 Jepang Siap Dukung Upaya RI Wujudkan Swasembada Energi
- 4 Irena Sebut Transisi Energi Indonesia Tuai Perhatian Khusus
- 5 Perkuat Kolaborasi, PM Jepang Dukung Indonesia untuk Jadi Anggota Penuh OECD