Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ayo Genjot Kunjungan Wisatawan Domestik dengan Gencarkan Promo Wisata

Foto : ANTARA/HO-Kemenparekraf

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno.

A   A   A   Pengaturan Font

Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan pihaknya akan berkolaborasi dengan berbagai asosiasi travel danonline travel agentuntuk menghadirkan paket promo wisata guna meningkatkan perjalanan wisatawan domestik.

"Nanti akan ada kolaborasi dengan Astindo (Asosiasi Travel Agent Indonesia). Mereka juga akan menyiapkan promo-promonya," kata Sandiaga kepada wartawan setelah acarakickoffBangga Buatan Indonesia (BBI) dan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) di Jakarta, Senin (26/2) malam.

Sandiagamelanjutkan,"Online travel juga ada jejakin, jalanin, traveloka, tiketcom, itu mereka menyiapkan paket-paket promonya."

Selain itu, PT Kereta Api Indonesia (KAI) juga disebut akan menyiapkan paket promo kereta api reguler untuk perjalanan pada hari Senin sampai Kamis semua jurusan berupa potongan 10-20 persen guna menyukseskan gerakan bangga berwisata di Indonesia.

Pada hari Senin sampai Kamis dipilih, kata dia, karena tingkat okupansi kereta api pada hari-hari tersebut disebut relatif rendah.

Sementara itu, Sandiaga mengakui harga tiket pesawat hingga saat ini masih mahal dan menjadi tantangan utama dalam meningkatkan pariwisata Indonesia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top