Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Awas Panas! Putin Makin Terpojok, Biden dan PM Baru Inggris Bakal Bersatu Lawan Rusia

Foto : Reuters

Presiden AS Joe Biden

A   A   A   Pengaturan Font

Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden dan Perdana Menteri baru Inggris Liz Truss sepakat untuk memperkuat persatuan dalam melawan Rusia. Hal tersebut terungkap usai Biden berbicara dengan Truss melalui telepon pada Selasa (6/9) untuk mengucapkan selamat atas jabatan barunya sebagai PM Inggris.

"Saya ingin segera memperdalam hubungan khusus antarnegara kita dan bekerja sama erat dalam menghadapi berbagai tantangan global, termasuk dukungan berkelanjutan bagi Ukraina untuk mempertahankan diri dari agresi Rusia," kata Biden dalam cuitan di Twitter, dikutip dari Reuters, Rabu (7/9).

Kedua pemimpin itu kemungkinan akan segera bertemu, yaitu selama rangkaian sidang Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa pada akhir September. Truss dalam pemilihan pemimpin Partai Konservatif pada Senin (5/9) meraih kemenangan, dan mengambil alih posisi Boris Johnson sebagai perdana menteri pada Selasa.

Truss memperoleh kemenangan pada saat Inggris menghadapi berbagai tantangan paling berat dalam beberapa dekade terakhir ini.

Sementara itu, kantor perdana menteri Inggris mengeluarkan pernyataan bahwa Biden dan Truss membahas penguatan kerja sama terkait Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO). Adapun pembahasan keduanya terkait perjanjian keamanan AS-Australia-Inggris yang dibuat tahun lalu sebagai balasan terhadap Tiongkok.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top