Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Atlet-atlet Semakin Fokus Dalam Mempersiapkan Diri Menuju Paris

Foto : Jonathan NACKSTRAND / AFP

Femke Bol berkompetisi I Femke Bol (kanan) dari Belanda berkompetisi dalam nomor Lari Gawang 400m Putri pada pertemuan atletik Stockholm Diamond League di Stockholm, Swedia, Senin (3/6).

A   A   A   Pengaturan Font

Hasil perlombaan lain Djamel Sedjati asal Aljazair menghasilkan performa bagus. Sedjati, peraih medali perak kejuaraan dunia 2022, meraih kemenangan di nomor lari 800 m dengan catatan waktu 1 menit 43,23 detik. Catatan tersebut menjadi waktu tercepat musim ini.

Ada peningkatan penampilan di nomor lari 200 m oleh juara dunia dua kali asal Jamaika Shericka Jackson setelah penampilan mengecewakan di ajang Oslo Diamond League pekan lalu. Saat itu dia finis di urutan kelima.

Jackson mencatat waktu terbaik musim ini yaitu 22,69 detik, tetapi sekali lagi terlihat sedikit kesulitan. Kekuatan Inggris dalam nomor lari jarak menengah kembali terlihat. Laura Muir menang di nomor lari 1.500m dengan catatan waktu 3:57.99. Sedangkan rekan setimnya Jemma Reekie merebut kemenangan di nomor lari 800m dengan catatan waktu 1:57.79.

Namun, Muir tidak akan menjadi bagian dari tim Inggris menuju kejuaraan Eropa yang berlangsung 7-12 Juni di Roma, dan lebih memilih fokus menghadapi Olimpiade Paris 26 Juli-11 Agustus mendatang. "Saya harus ingat baru berada di awal Juni. Semuanya tentang Agustus tahun ini. Saat itulah saya harus berada dalam kondisi terbaik," ujar Muir.

Dia ingin memberikan semua yang dimiliki untuk Olimpiade. Para juara akan menghabiskan terlalu banyak waktu latihan. Dia ingin mengerahkan semuanya untuk latihan dua bulan ke depan karena ini semua tentang Agustus.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top