Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
IKN Nusantara

Asosiasi Perguruan Tinggi Katolik Akan Bangun Universitas di IKN

Foto : ANTARA/Willi Irawan

Ketua Pengurus APTIK Dr. B.S. Kusbiantoro (tengah) melakukan konferensi pers kegiatan Kongres Ke-40 APTIK di Surabaya, Kamis (23/3/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

Kongres juga akan membahas peran dan kontribusi APTIK untuk daerah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T) di Indonesia, khususnya dalam membangun kehidupan sosial ekonomi yang lebih baik serta memberikan akses pendidikan tinggi yang lebih luas.

Kusbiantoro mengatakan selama ini APTIK telah aktif memberikan beasiswa bagi mahasiswa yang berasal dari dari 3T. Salah satu contohnya, mahasiswa berprestasi dari Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat.

"Contohnya adalah mahasiswa kami dari Mentawai. Setelah lulus, kami ingin mahasiswa tersebut dapat membangun daerahnya," kata dia.

Melalui kongres tersebut, perguruan tinggi Katolik ingin turut berkontribusi bagi kemajuan bangsa. "Salah satu caranya ya dengan lebih memperhatikan masyarakat di daerah 3T tersebut," ujarnya.

Ketua Yayasan Pendidikan Kesehatan STIKES St Vincentius a Paulo Surabaya Suster Augusta Agnes Lianawati mengaku bangga karena kampusnya terpilih sebagai tuan rumah Kongres Ke-40 APTIK. "Untuk Kongres APTIK 2023 ini, Yayasan Pendidikan Kesehatan Arnoldus dan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Katolik Vincentius A. Paulo Surabaya, yang sering disebut STIKVINC, mendapat kehormatan untuk menjadi tuan rumah," ujar dia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top