Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

AS akan Jatuhkan Sanksi Baru ke 500 Target yang Terlibat dalam Mesin Perang Russia

Foto : AFP/Mandel NGAN

Departemen Keuangan AS mengumumkan akan menjatuhkan sanksi baru terhadap lebih dari 500 target yang terkait dengan perang Rusia di Ukraina

A   A   A   Pengaturan Font

Sanksi baru yang akan diumumkan pada hari Jumat datang setelah pemimpin oposisi Kremlin Alexei Navalny meninggal pekan lalu di penjara Arktik.

Presiden AS Joe Biden sebelumnya menegaskan kembali rencana pemberian sanksi. Sanksi tersebut akan "melawan Putin, yang bertanggung jawab atas kematian Navalny."

Pada hari Kamis, Biden mengatakan telah bertemu secara pribadi di California dengan janda Navalny dan putrinya.

Dia mengatakan kepada wartawan setelah pertemuan dengan Yulia dan Dasha Navalnaya di San Francisco, mendiang Navalny adalah "seorang pria yang memiliki keberanian luar biasa."

Pihak berwenang Rusia mengumumkan pada 16 Februari bahwa Navalny (47) meninggal mendadak dalam tahanan.


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top