Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pergantian Direksi

Arif Budiman Jadi Dirut Danareksa

Foto : ISTIMEWA

Arif Budiman

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Menteri BUMN Rini Soemarno menunjuk Arif Budiman menjadi Direktur Utama (Dirut) PT Danareksa (Persero) menggantikan posisi Heru D Adhinigrat. Arif Budiman sebelumnya menjabat Direktur Keuangan PT Pertamina (Persero).

Siaran pers Kementerian BUMN di Jakarta, Kamis (13/9), menyebutkan pengangkatan Arif Budiman ditetapkan berdasarkan SK Nomor - 241/MBU/09/2018 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Direktur Utama Perusahaan Perseroan (Persero) PT Danareksa tertanggal 13 September 2018.

Pada surat itu juga ditetapkan pemberhentian dengan hormat Heru D Adhiningrat sebagai Direktur Utama PT Danareksa (Persero) dengan ucapan terimakasih atas segala sumbangan dan pikirannya.

Sementara itu, Deputi Bidang Usaha Industri Pertambangan, Industri Strategis, dan Media Kementerian BUMN, Fajar Harry Sampoerno, mengatakan terpilihnya Arief Budiman menjadi Direktur Utama PT Danareksa (Persero) untuk menyongsong pembentukan induk usaha (holding) BUMN jasa keuangan.

Baca Juga :
Festival UMKM

"Memang, Pak Arief disiapkan untuk memimpin holding BUMN jasa Keuangan," kata Harry. Menurut dia, Arief Budiman telah malang melintang di industri jasa keuangan. Arief pernah memimpin perusahaan konsultan manajemen multinasional PT McKinsey Indonesia, Merryl Lynch, dan Direktur Keuangan PT Pertamina (Persero).
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top