Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Anggota DPR Turut Berduka Atas Kejadian KKSB Tembak Guru

Foto : ANTARA/Evarianus Supar.

Peti jenazah dua guru korban korban penembakan oleh KKB diturunkan dari pesawat Dabi Air dan dimasukan ke dalam mobil ambulans untuk dibawa ke kamar jenazah RSUD Mimika, Sabtu (10/4/2021).

A   A   A   Pengaturan Font

Jakarta - Anggota Komisi III DPR Andi Rio Idris Padjalangi mengucapkan duka yang mendalam terhadap penembakan dua orang guru yang berakhir tewas oleh kelompok kriminal separatis bersenjata (KKSB).

Andi Rio Idris Padjalangi di Jakarta, Sabtu, mengatakan selain peristiwa penembakan KKSB juga melakukan pembakaran terhadap sejumlah sekolah di wilayah Distrik Boega, Kabupaten Puncak, Papua.

"Saya turut berduka cita, Kepolisian harus segera mengejar pelaku dan menangkap kelompok tersebut. Jangan sampai ada korban jiwa dari masyarakat sipil yang terus berjatuhan di tanah Papua yang kita cintai," ujarnya.

Lebih lanjut, Andi Rio mengharapkan Polri dapat menambah jumlah personel ke tanah Papua agar bisa lebih maksimal dalam menjaga keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat.

Hal itu menurut dia mengingat situasi dan kondisi masih terjadinya teror yang dilakukan pihak KKSB di Papua.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top