Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Amerika Serikat Berduka Atas Wafatnya Henry Kissinger

Foto : AFP/DANIEL LEAL

Henry Kissinger

A   A   A   Pengaturan Font

Mantan Menlu AS dan peraih anugerah Nobel Perdamaian 1973, Henry Kissinger, telah wafat pada usianya yang ke-100 tahun.

WASHINGTON DC - Mantan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS), Henry Kissinger, meninggal dunia pada usia 100 tahun. Perusahaan konsultan Kissinger mengatakan diplomat senior itu meninggal pada Rabu (29/11).

"Dr Henry Kissinger, seorang sarjana dan negarawan Amerika yang dihormati, meninggal hari ini di kediamannya di Connecticut," demikian pernyataan Kissinger Associates pada Rabu malam.

Pada 1968, Kissinger diangkat menjadi Penasihat Keamanan Nasional oleh Richard Nixon, sebelum menjadi Menteri Luar Negeri AS pada 1973. Ia menjabat posisi itu selama masa pemerintahan Nixon dan Gerald Ford.

Kissinger dikenal sebagai sosok dibalik layar yang berjasa dalam upaya normalisasi hubungan AS-Tiongkok pada 1971. Pada 1973, ia menerima anugerah Nobel Perdamaian atas kontribusinya terhadap Perjanjian Damai Paris yang secara resmi mengakhiri keterlibatan langsung AS di Vietnam.AFP/NHK/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top