
Amerika Kumpulkan Marinir ke Guam, Ada Apa?
marinir AS
Foto: istJAKARTA – Saat ini negeri adidaya Amerika Serikat tengah mengonsentrasikan pasukan Marinir dari Okinawa ditarik ke Guam.
AS Sabtu (14/12) memulai pemindahan pasukan marinir dari Okinawa, Jepang, ke Guam.
Guam merupakan lokasi strategis penting di kawasan Indo-Pasifik. Sepertiga dari wilayah pulau tersebut dimiliki militer AS.
Pemindahan Marinir ini dilakukan sesuai kesepakatan antara AS dan Jepang. Ini dimulai dengan kelompok pertama yang melibatkan 100 personel logistic.
“Dimulainya relokasi ke Guam menandai fase pertama pemindahan Marinir ke lokasi di luar Jepang,” ujar pihak militer AS.
Berdasarkan rencana yang disepakati 2012, lebih dari 4.000 dari sekitar 19.000 Marinir yang saat ini bertugas di Okinawa akan dipindahkan ke Guam, salah satu teritori AS di Pasifik.
Okinawa, yang menjadi lokasi 31 fasilitas eksklusif militer AS mencakup 70,3 persen dari total fasilitas serupa di Jepang.
Guam menampung sekitar separuh dari 50.000 pasukan AS yang ditempatkan di Jepang berdasarkan pakta keamanan bilateral.
Militer AS juga menyatakan bahwa pemindahan ini akan dilakukan secara bertahap. Tidak ada markas unit yang akan dipindahkan kali ini.
Berita Trending
- 1 Ditlantas Polda Babel awasi pergerakan kendaraan lintas kabupaten
- 2 Andreeva Kejutkan Iga Swiatek dan Lolos ke Semifinal Dubai Open
- 3 Jangan Beri Ampun Pelaku Penyimpangan Impor. Itu Merugikan Negara. Harus Ditindak!
- 4 Dibalut Budaya Tionghoa, Ini Sinopsis Film Pernikahan Arwah (The Butterfly House)
- 5 Realisasi Anggaran Bekasi Baru 20 Persen
Berita Terkini
-
Final Futsal Series dan NCFS Dorong Masa Depan Futsal Indonesia
-
All Sedayu Hotel Hadirkan "1001 Nights of Ramadan Sedayu" dengan Menu Iftar dari Penjuru Dunia
-
Bank Mandiri Masuk Daftar Perusahaan Terbaik di Asia Pasifik 2025 Versi TIME
-
18 Tahun Setelah Film Pertama, Will Smith Pastikan I Am Legend 2 Dibuat
-
Kemenag Pastikan Seluruh Kuota Haji Khusus Tahun Ini Sudah Terisi