Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pilpres 2019

Alumni Pangudi Luhur Dukung Jokowi-Maruf

Foto : ANTARA/AKBAR NUGROHO GUMAY

TERIMA DUKUNGAN | Calon Presiden petahana Joko Widodo (tengah) berdialog dengan alumni Pangudi Luhur saat acara deklarasi di Jakarta, Rabu (6/2). Alumni Pangudi Luhur secara resmi mendukung pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 01 Joko Widodo-K.H. Ma’ruf Amin dalam kontestasi Pilpres 2019.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Calon Presiden (Capres) nomor urut 01, Joko Widodo (Jokowi) mendapatkan dukungan penuh dari para Alumni Pangudi Luhur Bersatu dalam acara Deklarasi Dukungan yang digelar di Soehanna Hall, Energy Building, SCBD, Jakarta Selatan. Setidaknya, ada sekitar 848 Alumni PL Bersatu dari 50 angkatan yang memberikan dukungannya kepada pasangan capres dan cawapres nomor urut 01 Jokowi- KH Ma'ruf Amin.

"Kita doakan dan harapkan pak Jokowi terpilih kembili menjadi presiden," kata Ketua Alumni PL Bersatu Rosan P. Roeslani saat memberikan sambutannya, Rabu (6/2).

Hadir mendampingi Jokowi diantaranya Ketua Tim Kampanye Nasional (TNK) Erick Thohir, Politisi PDI Perjuangan Pramono Anung dan Politisi PPP Lukman Hakim Syaifuddin. "Sengaja kita hari ini meakai sarung, untuk menghormati kiai Ma'ruf," ucap Rosan seraya menyebut tagline 'Berbeda Tapi Tetap Bersatu.

Ia lalu memuji sosok Jokowi yang pekerja keras dalam menyelesaikan suatu persoalan yang dipimpinnya. Menurutnya, Jokowi selalu mengutamakan kepentingan negara daripada pribadi atau kelompok. "Kita tidak pernah dengar itu. Semua kebijakan yang diambil satu, untuk kepentingan negara," tegas Rosan yang langsung disambut teriakan 'Jokowi, Jokowi, Jokowi' oleh para Alumni PL yang memenuhi lokasi deklarasi.

Dalam kesempatan itu, Rosan juga ikut menyampaikan kenapa Alumni Pangudi Luhur tidak mendukung cawapres yang juga menjadi lainnnya. Sebab, lanjut Rosan pihaknya hanya ingin mengikuti ketegasan dari Jokowi."Kenapa tak dukung cawapres dari PL juga. Kita alumni PL mengikuti bapak, jangan dahulukan kepentingan golongan. Tanggung jawab kita ini bukan hanya untuk PL tapi 260 jiwa," ucapnya yang kembali disambut teriakan dan tepuk tangan.

Dalam kesempatan itu, para Alumni PL Bersatu diwakili empat tokoh alumni dalam membacakan deklarasi. Mereka adalah Adi Rahman Alumni 72, Gregorius A. Awal 81, Yoris Sebastian 91, dan Andi Pratama Sucipto 2017.

Dari keempat alumni tersebut, Andi Pratama yang diminta membaca deklarasi. Menurutnya, Jokowi adalah ujung tombak perjuangan bangsa Indonesia untuk menegakkan Bhineka Tunggal Ika dan Pancasila.

Jokowi, lanjut dia adalah pemikir strategis dan visioner. Jokowi menomorsatukan kualitas manusia Indonesia, Jokowi memberantas korupsi dan membuat impian jadi kenyataan dengan kerja, kerja, kerja, dan Jokowi lelaki sejati.

"Lelaki sejati tidak cengeng. Begitu banyak hoaks, fitnah, dan upaya menjatuhkan pribadinya. Tapi, Jokowi tetap tegar berdiri untuk memberikan bangsa dan negara ini sebuah solusi " kata Andi.

Setelah itu, Jokowi diberikan sapu lidi untuk memberantas korupsi di Indonesia. Adi Rahman lalu menyebut banner terkait sosok Jokowi sebagai lelaki sejati."Lelaki sejati bersinergi membangun negeri. Lelaki sejati gak grusa grusu, lelaki sejati punya solusi, Anti Korupsi seberapa pun sejumlahnya," ucapnya.

Sementara itu, Jokowi mengaku kaget atas dukungan yang diberikan kepada dirinya, padahal ada salahsatu alumninya juga ikut maju cawapres. "Tadi mau saya tanyakan kok yang didukung saya, tapi tadi kan sudah di jelaskan pak Rosan," katanya.

Ia bahkan, melihat dukungan yang diberikan oleh alumni sangat totalitas. Terlebih, dengan tarikan yang sangat riuh.

"Yang hadir 848 alumni, tetapi kalau saya dengar suaranya seperti 848 ribu, kayaknya di stadion, kencang sekali , itulah tanda lelaki sejati. Tanda-tandanya ya itu, teriakannya kenceng," jelas Jokowi. fdl/AR-3

Penulis : Muhamad Umar Fadloli

Komentar

Komentar
()

Top