Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Pandemi - Vaksinasi Dosis Ketiga Nakes Ditargetkan Tuntas Agustus

Akselerasi Vaksinasi di Banten Dipercepat

Foto : ANTARA/HO-Divisi Humas Polri

Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo meninjau vaksinasi massal di PT Elite Tangerang, Banten, Kamis (19/8)

A   A   A   Pengaturan Font

Untuk mengejar cakupan masyarakat yang ter­vaksinasi di Banten mencapai 100 persen, Kapolri meminta jajarannya memperkuat ek­selerasi vaksinasi.

TANGERANG - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo meminta jajarannya memperkuat akselerasi vaksinasi di wilayah aglomerasi salah satunya Banten, agar cakupan masyarakat tervaksinasi mencapai 100 persen sesuai target pemerintah dalam penanganan pandemi Covid-19.

"Saya minta untuk seluruh jajaran untuk tingkatkan di wilayah aglomerasi. Banten termasuk wilayah aglomerasi yang memang harus kami garap," kata Sigit saat meninju kegiatan vaksinasi massal di Tangerang, Banten, Kamis (19/8).

Sigit menyebutkan, Banten masih rendah jumlah masyarakat yang sudah divaksinasi. Dosis pertama baru di angka 28 persen dan dosis kedua kurang lebih 13 persen. "Ini akan terus dipacu sehingga dalam waktu dekat harapan kami yang dapatkan vaksin pertama dan kemudian kedua bisa makin bertambah," ujar Sigit.

Dalam percepatan vaksinasi di Banten ini, Polri menggandeng Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (KSBSI) untuk melaksanakan vaksinasi bagi para pekerja.

Menurut Sigit, TNI, Polri, relawan dan seluruh elemen masyarakat saling bahu-membahu mewujudkan target Pemerintah Indonesia terkait vaksinasi. Hasil kerja keras itu terwujud di DKI Jakarta yang dosis pertama sudah mencapai 100 persen.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top