Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Akankah Wisata Medis Bali Mampu Menyaingi Singapura, Malaysia, dan Thailand

Foto : Istimewa

Rumah Sakit Mount Elizabeth di Singapura, negara yang menjadi salah satu tujuan wisata medis terbaik di Asia.

A   A   A   Pengaturan Font

DENPASAR - Tujuan wisata terbesar di Indonesia, Bali, telah lama dikenal dengan pantainya yang indah, sawah yang subur, dan tempat berselancar. Tetapi pulau ini akan memiliki daya tarik lain yaitu pemeriksaan kesehatan dan perawatan kanker.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) pekan lalu memimpin acara pembangunan Rumah Sakit Internasional Bali, di Sanur, zona ekonomi khusus pertama yang berfokus pada kesehatan di Indonesia.

Pemerintah berharap fasilitas baru yang dikelola negara, yang akan dibangun dalam kemitraan dengan Mayo Clinic yang berbasis di AS, akan membantu Indonesia memulihkan kerugian tahunan sebesar 97 triliun rupiah (7 miliar dollar AS) dari orang kaya Indonesia yang bepergian untuk menjalani perawatan medis di negara tetangga, seperti Malaysia dan Singapura, karena persepsi yang buruk terhadap rumah sakit dan dokter lokal.

Menurut PricewaterhouseCoopers (PwC), pada 2015, setidaknya 600.000 orang Indonesia diperkirakan telah membayar untuk layanan medis di luar negeri, menghabiskan antara 3.000 dollar AS hingga 10.000 dollar AS per orang.

"Setiap tahun, 2 juta orang Indonesia berobat ke luar negeri, baik ke Singapura, Malaysia, Jepang, Amerika Serikat, atau negara lain. Saya sangat berharap setelah Bali International Hospital dibangun, masyarakat tidak lagi berobat ke luar negeri dan Bali menjadi destinasi wisata medis," kata Jokowi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top