Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Mars Society

Advokasi Isu dan Eksplorasi Manusia ke Planet Merah

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Space Art atau Astronomical Art, bidang yang digeluti Venzha, salah satunya memiliki kelebihan dalam memvibrasi gairah astronomi kepada khalayak yang lebih luas. Jika saintis terbiasa berbahasa sains yang rumit, maka seni melapangkan jalan bagi kerumitan itu untuk dicerna indra kebanyakan orang secara langsung. Baik melalui keindahan maupun keajaiban projek seninya.

"Lembaga tempat saya berada yakni HONF sejak saya bersama Tommy Surya dan Irene Agrivina, mendirikannya pada 1999, selalu fokus pada visi kolaborasi seni, teknologi, dan sains," katanya.

Space Art hanya salah satu divisi HONF Foundation, divisinya bernama v.u.f.o.c. Berbagai divisi lain yang ada di HONF di antaranya, HONFablab, HONFactory, XXLab, DorxLab, CellsKID, Cellsonic, Transformaking, dan Cellsbutton.

Sampai saat ini, sudah sekitar 40-an projek Space Art dan Astronomical Art yang dikerjakan oleh v.u.f.o.c yang selalu berkolaborasi dengan badan, lembaga, atau institusi yang bergerak di bidang Space Science dari berbagai negara di dunia.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top