Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

AC Milan Siap Tuntaskan Pekerjaan Babak "Playoff"

Foto : GABRIEL BOUYS / AFP

Milan akan hadapi Rennes I Striker AC Milan, Olivier Giroud (kanan) menendang bola di bayangi bek Rennes, Azor Matusiwa di leg pertama babak 16 besar Liga Europa UEFA antara AC Milan versus Rennes di Stadion San Siro di Milan, pekan lalu. Milan akan menghadapi Rennes di laga leg kedua playoff, Jumat (23/2).

A   A   A   Pengaturan Font

Namun, tim asuhan Stefano Pioli mengalami kemunduran di Serie A akhir pekan lalu. Luka Jovic dikeluarkan dari lapangan karena bereaksi terhadap provokasi dalam kekalahan 2-4 dari Monza. Milan masih terpaut dua poin dari peringkat kedua Juventus di klasemen Serie A.

Rival sekota Inter Milan unggul 11 poin dari Rossoneri. Kondisi itu membuat harapan Milan meraih Scudetto musim ini mungkin sudah berakhir. Selain Coppa Italia, Liga Eropa jelas merupakan peluang terakhir Milan untuk meraih trofi musim ini.

Di sisi lain, Rennes memulai lawatan ke Italia pekan lalu dalam performa terbaik mereka musim ini dan tentu berharap bisa tampil lebih baik di San Siro. Klub asal Prancis itu sekarang harus bekerja keras jika ingin melaju ke babak 16 besar.

Rennes mungkin akan menyesal finis kedua di bawah Villarreal di fase grup Liga Eropa, yang membuat mereka menghadapi pertandingan playoff. Usai kegagalan kedua dalam mencetak gol dalam 17 pertandingan Liga Eropa, Rennes bangkit dan melanjutkan performa bagus di kompetisi domestik akhir pekan lalu.

Tim asuhan Julien Stephan kembali mencetak gol dalam kemenangan 3-1 atas Clermont. Dalam laga tersebut Martin Terrier mencetak dua gol di babak kedua. Selain menyingkirkan Sochaux untuk mengamankan tempat di perempat final Piala Prancis (Coupe de France), Les Rennais mendapatkan dorongan besar untuk berada di posisi kualifikasi Eropa sejak kedatangan Stephan sebagai pelatih, menyusul kepergian Bruno Genesio.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top