Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
LINTAS NEGARA

A ustralia Cek Kesehatan 9.000 Penumpang Kapal Pesiar

Foto : AFP/PETER PARKS

Kapal Pesiar l Kapal pesiar Carnival Spirit berlabuh di Pelabuhan Sydney, Australia, pada pertengahan Maret lalu. Pada Kamis (2/4) pemerintah Australia menyatakan akan melakukan operasi pengecekan kesehatan besar-besaran terhadap ribuan awak dan penumpang kapal pesiar yang berada di perairannya untuk mendeteksi wabah virus korona.

A   A   A   Pengaturan Font

SYDNEY - Pemerintah Australia akan melakukan operasi cek kesehatan besar-besaran dengan mengirimkan tim dokter dengan helikopter untuk memeriksa hampir 9.000 penumpang dan ABK sejumlah kapal pesiar yang terlantar di perairan dekat Sydney. Pemeriksaan kesehatan itu dilakukan untuk mendeteksi apakah mereka terjangkit Covid-19.

"Operasi ini akan dimulai pada akhir pekan nanti. Kami kesulitan membawa mereka kedaratan untuk diisolasi karena akan membuat kewalahan pihak rumah sakit di sini," kata Komisioner Polisi Negara Bagian New South Wales, Mick Fuller, Kamis (2/4).

Pemerintah Australia sejak pertengahan Maret lalu melarang kapal-kapal pesiar bersandar di negaranya. Beberapa waktu lalu pemerintah di Negeri Kanguru ini membolehkan warga negaranya turun dari 4 kapal pesiar, namun keputusan itu kemudian disesali karena memicu munculnya lebih dari 450 kasus virus korona baru.

Berdasarkan laporan media lokal terdapat total 18 kapal pesiar asing berada di perairan dan pelabuhan Australia dengan jumlah penumpang dan awak lebih dari 15 ribu orang. Saat ini di Australia tercatat ada lebih dari 5.000 kasus Covid-19 dan sebanyak 23 orang tewas akibat virus korona itu. SB/AFP/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S, AFP

Komentar

Komentar
()

Top