Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Bencana Banjir - Masyarakat Magelang Diminta Mewaspadai Tanah Longsor

939 Rumah Terendam di Pangandaran

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Heryawan menambahkan status darurat bencana perlu ditetapkan oleh bupati setempat agar bantuan bisa cepat diberikan. Dana tak terduga diperlukan untuk mengantisipasi dan mengevakuasi bencana.

"Belum ada sebuah pernyataan dalam bentuk surat keputusan bupati yaitu memutuskan atau menyatakan darurat bencana. Karena itu, ya dana tersebut enggak bisa keluar karena surat tersebut menyatakan bencana benar terjadi, dan layak menerima dana tersebut," tambah Heryawan.

Selain itu, Gubernur Heryawan juga mengimbau masyarakat supaya tidak percaya dengan gambar atau foto bencana alam di Kabupaten Pangandaran yang beredar di media sosial. Karena ada sejumlah di antaranya yang merupakan gambar bohong atau hoax.

"Memang benar bencananya ada, tapi tak separah dengan apa yang digambarkan. Sudah diklarifikasi, saya pastikan gambar atau foto yang tersebar di media sosial adalah hoax," katanya.

Heryawan mensinyalir ada pihak-pihak yang ingin memperkeruh suasana sebab bisa saja gambar yang disebarkan adalah gambar rekayasa atau pun gambar bencana di daerah lain.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top