
807 Jiwa Terdampak Banjir di Kota Binjai
Sebanyak 807 jiwa terdampak akibat banjir yang melanda tiga lingkungan di satu kecamatan di Kota Binjai.
Foto: ANTARA/HO-BPBD BinjaiMedan - Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) mencatat sebanyak 807 jiwa terdampak akibat banjir yang melanda tiga lingkungan di satu kecamatan di Kota Binjai.
Berdasarkan laporan yang diterima, di Medan Selasa. banjir yang diakibatkan hujan deras tersebut melanda Lingkungan III , Lingkungan V dan Lingkungan VI Kelurahan Rambung Barat, Kecamatan Binjai Selatan.
Pusdalops PB mencatat banjir yang melanda tiga lingkungan itu mengakibatkan 807 jiwa dari 169 kepala keluarga yang terdiri dari Lingkungan III 55 KK 275 jiwa, Lingkungan V 87 KK 435 jiwa, Lingkungan VI 27 KK 97 jiwa .
Kepala Bidang Penanganan Darurat, Peralatan, dan Logistik BPBD Sumut Sri Wahyuni Pancasilawati mengatakan hujan deras yang terjadi pada
Senin, 13 Januari 2025 dini hari mengakibatkan debit air di tiga sungai di Kota Binjai mengalami peningkatan dan mengakibatkan banjir dengan ketinggian 20-100 cm.
"Berdasarkan laporan yang kita terima, banjir tersebut diakibatkan Sungai Bangkatan, Bingai dan Mencirim mengalami peningkatan debit air,"ujar Yuyun sapaan akrabnya.
Yuyun mengatakan laporan yang disampaikan melalui Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana tersebut tercatat tidak ada korban jiwa serta tidak ada yang mengungsi.
"Tidak ada korban jiwa, tidak ada pengungsi, dan tidak ada yang luka-luka," katanya..
Hingga saat ini, BPBD Kota Binjai terus melakukan berbagai upaya dan penanganan terhadap bencana banjir tersebut.
Upaya yang telah dilakukan BPBD di antaranya melakukan koordinasi pemangku kebijakan terkait, melakukan update data terkait pasca bencana melakukan pemantauan tinggi muka air di DAS Bingei TMA 120 cm, DAS Mencirim TMA 190 cm, DAS Bangkatan TMA 180 cm serta memonitor prakiraan cuaca dan peringatan dini dari laman BMKG untuk menyampaikan ke masyarakat.
Selain itu, Yuyun mengatakan bahwa BPBD setempat menyiagakan personel di lokasi bencana banjir guna membantu masyarakat yang terdampak yang langsung di langsung Kepala BPBD Binjai.
"Saat ini di beberapa titik banjir mulai berangsur-surut, tim masih siaga di lokasi," ujarnya.
Berita Trending
- 1 Kerusakan Parah di Hulu Sungai Ciliwung, Sungai Bekasi dan Sungai Cisadane
- 2 Mourinho Percaya Diri, Incar Kebangkitan Fenerbahce di Liga Europa Lawan Rangers
- 3 Warga Jakarta Wajib Tau, Boleh Cek Kesehatan Gratis Kapan Saja
- 4 Mantap, Warga Jakarta Kini Boleh Cek Kesehatan Gratis Kapan Saja tanpa Harus Nunggu Hari Ulang Tahun
- 5 Lingkungan Hidup, Pemerintah Bakal Terapkan Sanksi Paksaan di Puncak
Berita Terkini
-
Polri Pamerkan Narkoba yang Disita antara Januari hingga Februari 2025
-
Pesawat American Airlines Terbakar saat Mendarat di Colorado
-
Donatella Versace Mengundurkan Diri Sebagai Kepala Kreatif Versace Roma
-
Mantan Kapolres Ngada Jadi Tersangka, Polisi Diminta Telusuri Kemungkinan Anak Lain Jadi Korban
-
Coreng Citra Polisi, Kadiv Propam: Polri Tak akan Toleransi Tindakan Eks Kapolres Ngada