Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Tombol Panik

7.000 Warga Mengunduh Aplikasi "Jakarta Aman"

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Meski demikian, kolom komentar yang terdapat dalam aplikasi Play Store, banyak mengeluhkan aplikasi Jakarta Aman. Namun, keluhan itu direspons cepat oleh admin Jakarta Aman dengan merilis versi terbaru.

"Mohon maaf atas ketidak nyamanannya. Kami targetkan untuk segera merilis aplikasi Jakarta Aman versi 1.0.3 yang akan dirilis awal minggu depan," tulis admin Jakarta Aman dalam komentarnya.

Jakarta Aman dianggap bisa mencegah tindakan kekerasan yang sering dialami perempuan dan anak di Ibu Kota.

"Sistem pelaporan juga harus kembali diperhatikan. Kalau dari aturan, saya kurang begitu tahu. Apalagi saat ini sudah ada kebijakan gubernur melalui layanan 112 dan aplikasi Jakarta Aman," ujar anggota DPRD DKI Jakarta, Jimmy Alexander Turangan.

Menurutnya, masyarakat Jakarta tidak perlu lagi sungkan untuk melaporkan segala bentuk kedaruratan yang menimpanya. Dia berharap, Pemprov mengkaji lagi sistem pelaporan yang sudah ada agar layanannya semakin meningkat dan responsif.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Peri Irawan

Komentar

Komentar
()

Top