Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

5 Orang Tewas dalam Ledakan Pabrik Kimia di Tiongkok

Foto : AFP

Ledakan di Pabrik l Sejumlah petugas pemadam kebakaran menyemprotkan cairan kimia untuk memadamkan kebakaran di sebuah pabrik kimia pada 2015 lalu. Pada Minggu (15/1) sore kantor berita CCTV melaporkan kembalinya terjadi ledakan di sebuah pabrik kimia di Kabupaten Panshan Provinsi Liaoning timur laut yang menewaskan 5 orang.

A   A   A   Pengaturan Font

Sebuah ledakan di pabrik kimia kembali terjadi di Tiongkok. Dalam musibah kali ini dilaporkan ledakan itu telah merenggut 5 nyawa dan 8 orang lainnya belum diketahui nasibnya.

BEIJING - Sebuah ledakan pabrik kimia di Tiongkok telah menewaskan sedikitnya lima orang dan delapan orang hilang, media pemerintah melaporkan pada Senin (16/1).

"Ledakan itu terjadi pada Minggu (15/1) sore di sebuah pabrik di Kabupaten Panshan Provinsi Liaoning timur laut," laporCCTV. "Kini kebakaran di fasilitas itu sudah terkendali," imbuh media televisi Tiongkok itu.

Penghitungan sebelumnya menyatakan bahwa jumlah korban tewas dan hilang masing-masing dua dan 12 orang, dengan 34 orang lainnya terluka.

Video dan foto-foto yang dipublikasikan sebelumnya olehCCTVmenunjukkan awan asap tebal dan api naik dari pabrik, dan sekelompok petugas pemadam kebakaran dengan menggenakan baju tahan api dan helm tengah berada di luar pabrik.CCTVpun mengatakan lebih dari 330 petugas pemadam kebakaran telah dikerahkan untuk memadamkan api di pabrik kimia ini.

Kecelakaan industri sering terjadi di Tiongkok karena standar keselamatan yang lemah dan penegakan hukum yang buruk. Salah satu kecelakaan terburuk terjadi pada tahun 2015 di Tianjin, di mana ledakan raksasa di gudang kimia menewaskan sedikitnya 165 orang.SB/AFP/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top