Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Perebutan Pengaruh

5 Negara di Asia-Pasifik Hidupkan Kembali Pakta Keamanan

Foto : AFP/Roslan RAHMAN

PIDATO Hussein I Menhan Malaysia, Hishammuddin Hussein, saat berpidato di ¸Shangri-La Dialogue di Singapura, Sabtu (11/6).

A   A   A   Pengaturan Font

Menteri Pertahanan Malaysia, Hishammuddin Hussein, mengatakan pada pertemuan itu bahwa kecemasan terbesarnya adalah insiden dan kecelakaan yang tidak diinginkan yang mungkin terlepas dari kendali sehingga menjadi lebih besar dari yang sebenarnya.

Meskipun tidak menyebut nama negara mana pun, ancaman keamanan paling mendesak di kawasan itu termasuk kemungkinan serangan Tiongkok ke Taiwan, ancaman nuklir Korea Utara, serta kekhawatiran yang terus berlanjut di kawasan itu tentang klaim Beijing atas yurisdiksi yang luas di sebagian besar Laut Tiongkok Selatan.

"Jika platform (seperti FPDA) ini tidak ada, tidak akan ada peluang untuk mengelola insiden yang terkadang lepas kendali," kata Menhan Hussein.

Ketertarikan Baru

Selain Menhan Hussein, yang hadir dalam pertemuan tersebut adalah Menhan Singapura, Ng Eng Hen, Menhan Australia, Richard Marles, Menhan New Zealand, Peeni Henare, dan Komisaris Tinggi Inggris untuk Singapura, Kara Owen. Kelimanya menegaskan kembali komitmen mereka terhadap FPDA.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top