Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

200 Prajurit TNI AD Sebentar Lagi Akan Diberangkatkan ke Australia

Foto : Istimewa

Wakasad Letjen TNI Bakti Agus Fadjari melepas 200 prajurit TNI AD yang tergabung dalam kontingen TNI AD untuk diberangkatkan ke Darwin Australia dalam rangka mengikuti Latma Wirajaya Ausindo 2021.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Sebanyak 200 prajurit TNI AD sebentar lagi akan diberangkatkan ke Australia. Ratusan prajurit Angkatan Darat Indonesia diberangkat ke Australia untuk mengikuti Latma Wirajaya Ausindo 2021.

Mengutip keterangan tertulis Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Dispenad) yang diterima Koran Jakarta,Selasa (28/9), Latma Wirajaya Ausindo 2021 ini rencananya akan diikuti oleh 200 prajurit TNI AD dan 100 prajurit Angkatan Darat Australia (Royal Australian Army).

Ada pun pelaksanaan latihan akan dimulai pada 26 September hingga 4 november 2021. Sebagai persiapan menghadapi latihan tersebut, 200 prajurit TNI AD telah mengikuti latihan pendahuluan selama satu minggu di Mayonif 413/Bremoro, Surakarta.

Dalam keterangannya, Dispenad menginformasikan jika pada hari Jumat (24/9) Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad), Letjen TNI Bakti Agus Fadjari secara resmi melepas 200 prajurit TNI AD yang tergabung dalam kontingen TNI AD untuk diberangkatkan ke Darwin Australia dalam rangka mengikuti Latihan Bersama (Latma) Wirajaya Ausindo 2021.

"Acara pelepasan 200 personel TNI AD yang berasal dari Yonif Mekanis Raider 413/Bremoro Kostrad dan perwakilan dari Kodam ini digelar di lantai dasar Gedung E Mabesad," kata Dispenad.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top