Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

20 Persen Calon Haji Tangerang Lansia

Foto : Antara

Ilustrasi - Sejumlah calon jamaah haji asal Kabupaten Tangerang berkumpul untuk melakukan pemeriksaan perlengkapan sebelum keberangkatan ke Tanah Suci.

A   A   A   Pengaturan Font

20 Persen Calon Haji Tangerang Lansia

TANGERANG - Sekitar 20 persen calon haji Kabupaten Tengerang sudah lansia. Kepala Seksi (Kasie) Urusan Haji dan Umrah Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tangerang Ahmad Jubaedi menyebutkan, umur mereka 65 tahun ke atas.

"Tahun ini tagline-nya masih ramah lansia. Jadi dari seluruh calon jamaah haji sekitar 20 persen adalah lansia," ucap Jubaedi di Tangerang, Rabu. Dia mengatakan pada tahun ini Kabupaten Tangerang mendapat tambahan jumlah calon haji sebanyak 15 persen dibanding tahun 2023 yang hanya 1.986 jiwa, sehingga tahun ini menjadi 2.494 jiwa.

Pada pelaksanaan haji tahun ini dia memfokuskan layanan Haji Ramah Lansia, mulai dari konsumsi, dokumen, rangkaian mekanisme keberangkatan, hingga kepulangan para jamaah. Para calon jamaah haji tersebut, lanjut dia, siap diberangkatkan ke Mekah pada tanggal 13 Mei.

"Untuk kloter pertama pemberangkatan mulai tanggal 13 Mei," katanya. Dari rencana keberangkatan ribuan calon jamaah haji asal Kabupaten Tangerang akan dibagi menjadi beberapa kloter pemberangkatan.

"Satu kloter terdiri dari 388 calon jamaah haji ditambah lagi petugas haji menggunakan maskapai Saudia Airways," terangnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top