1.890 Aparat Gabungan Amankan Debat Pilkada di Ancol
Kapolres Jakarta Utara Kombes Pol Ahmad Fuady.
Foto: ANTARA/HO-Polres JakutJAKARTA - Sebanyak 1.890 personel gabungan melakukan pengamanan pelaksanaan debat Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta yang digelar di Ancol pada Minggu (27/10).
"Saat ini kamu masih menunggu koordinasi dengan pihak KPU dan Ancol," kata Kapolres Jakarta Utara Kombes PolisiAhmad Fuady di Jakarta, Jumat.
Ia mengatakan, pada Sabtu (26/10) akan dilakukan gladi resik sistem pengamanan dan melakukan survei.
Ia menambahkan, petugas juga akan menurunkan tim K9 atau satuan satwa untuk melakukan pengamanan di lokasi debat tersebut.
"Kami juga akan berkoordinasi nantinya dengan pihak terkait untuk melakukan rekayasa lalu lintas saat pelaksanaan debat," kata dia.
Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta menetapkan "Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial" sebagai tema debat kedua calon gubernur dan wakil gubernur di pemilihan kepala daerah (Pilkada) Jakarta 2024 pada 27 Oktober 2024.
"Tema debat kedua tentang Ekonomi dan kesejahteraan Sosial. Untuk tema debat setiap sesinya sudah dirumuskan oleh tim perumus yang merupakan ahli atau pakar di bidangnya," kata Ketua Divisi Data dan Informasi KPU DKI Jakarta Fahmi Zikrillah saat dihubungi di Jakarta, Jumat.
Debat calon cagub-cawagub Jakarta dijadwalkan berlangsung di Ecovention, Ancol, Jakarta Utara pukul 19.00 WIB.
KPU DKI membagi segmen menjadi enam yakni segmen satu pemaparan visi dan misi masing-masing pasangan calon (paslon), lalu segmen dua dan tiga para paslon menjawab pertanyaan panelis.
Kemudian di segmen empat dan lima merupakan tanya jawab antar pasangan calon, dilanjutkan segmen enam yakni pemberian pernyataan penutup dari pasangan calon.
Tema yang diangkat dalam debat perdana yakni "Penguatan SDM dan Transformasi Jakarta menjadi Kota Global".
Debat diikuti paslon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), paslon nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana (Dharma-Kun) dan paslon nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel).
KPU DKI Jakarta menjadwalkan debat tahap ketiga pada 17 November 2024 atau 10 menjelang hari pemungutan suara yakni pada 27 November 2024.
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 3 Ini Kata Pengamat Soal Wacana Terowongan Penghubung Trenggalek ke Tulungagung
- 4 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 5 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
Berita Terkini
- Christian Sugiono Bangun Luxury Glamping di Tepi Danau
- KKP Perkuat Kerja Sama Ekonomi Biru dengan Singapura
- Berkaus Hitam, Pasangan Dharma-Kun Kampanye Akbar di Lapangan Tabaci Kalideres, Jakarta Barat
- IBW 2024, Ajang Eksplorasi Teknologi Blockchain Kembali Digelar
- Desa Energi Berdikari Pertamina di Indramayu Wujudkan Ketahanan Pangan dan Energi