Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Wasabi Punya Kekuatan Bantu Tingkatkan Daya Ingat

Foto : ANTARA/Pexels/Karolina Grabowska

Ilustrasi hidangan sushi dengan wasabi

A   A   A   Pengaturan Font

Menurut sebuah penelitian terkini yang dipublikasikan di jurnal "Nutrients", ternyata wasabi bisa menjadi suplemen yang bermanfaat untuk kesehatan kognitif

JAKARTA - Wasabi, bumbu asal Jepang yang dapat menambah rasa pada sushi bisa menjadi suplemen yang bermanfaat untuk kesehatan kognitif, demikian menurut sebuah penelitian dalam jurnal Nutrients.

Peneliti, seperti disiarkan Medical Daily, Selasa (12/12), menemukan peningkatan signifikan dalam memori jangka pendek dan jangka panjang pada kelompok peserta berusia 60 tahunan terkait penggunaan suplemen yang mengandung 6-MSITC yakni senyawa bioaktif utama yang ditemukan di wasabi.

Dalam studi itu, tim peneliti mengevaluasi 72 sukarelawan sehat berusia antara 60 dan 80 tahun yang dibagi menjadi dua kelompok. Satu kelompok mengonsumsi 100 miligram ekstrak wasabi sebelum tidur, sementara kelompok lainnya mengkonsumsi plasebo yang sama selama 12 pekan.

Para peneliti memeriksa berbagai kemampuan kognitif para peserta, termasuk fungsi eksekutif, memori, kecepatan pemrosesan dan perhatian sebelum dan sesudah percobaan. Pada akhir uji coba, kelompok yang mengonsumsi wasabi menunjukkan daya ingat jangka pendek dan jangka panjang yang lebih baik ketika mereka diuji kemampuan berbahasa, konsentrasi, dan kemampuan melaksanakan tugas-tugas sederhana.

"Penelitian ini yang pertama menunjukkan bahwa 6-MSITC memiliki manfaat pada fungsi memori pada orang dewasa lanjut usia yang sehat," tulis para peneliti.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top