Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Bencana Alam I Tujuh Desa Terendam Air akibat Luapan Kali Bekasi

Warga DKI Diminta Waspadai Cuaca Ekstrem

Foto : ANTARA/Fakhri Hermansyah

Foto udara sejumlah rumah tergenang banjir di Pondok Gede Permai, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (17/2). Banjir akibat luapan Kali Bekasi itu merendam rumah warga pada pukul 01.00 WIB dengan ketinggian 30 cm sampai dengan dua meter.

A   A   A   Pengaturan Font

Hingga 2 Meter

Sementara itu, sebanyak tujuh desa di tiga kecamatan di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat terendam air luapan Kali Bekasi dengan ketinggian 30 centimeter hingga dua meter, sejak Kamis dini hari.

"Kami menerima informasi dari Pos Pantau P2C (Pertemuan Cileungsi Cikeas) di Pondok Gede Permai Kota Bekasi jam dua pagi. Interval waktu air kiriman tiba dari P2C sampai Tambun Utara biasanya satu jam paling cepat. Jadi kemungkinan terjadi banjir sekitar jam tiga pagi," kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bekasi Henri Lincoln di Cikarang, Kamis.

Sebanyak tujuh desa yang terendam luapan Kali Bekasi, antara lain Desa Babelan Kota dan Kebalen di Kecamatan Babelan dan Desa Sukamekar Kecamatan Sukawangi.

Kecamatan Tambun Utara menjadi wilayah paling banyak terdampak luapan Kali Bekasi. Di kecamatan itu setidaknya ada empat desa yang terendam, di antaranya Desa Sriamur, Karangsatria, Satriajaya, serta Satriamekar.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Yohanes Abimanyu

Komentar

Komentar
()

Top