Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Wali Nanggroe Minta Akademisi Ikut Dilibatkan dalam Konservasi Satwa

Foto : ANTARA/Irwansyah Putra

Ilustrasi - Petugas yang merawat dan memandikan gajah sumatera (Elephas maximus sumatranus) liar bernama Dilan di Pusat Latihan Gajah (PLG) Saree, Aceh Besar, Jumat (11/8).

A   A   A   Pengaturan Font

Wali Nanggroe minta akademisi dilibatkan dalam konservasi satwa

BANDA ACEH - Wali Nanggroe Aceh Tgk Malik Mahmud Al Haythar meminta pemerintah melibatkan secara aktif berbagai pihak, khususnya kalangan akademisi dalam upaya melindungi dan melestarikan ragam satwa di Aceh.

"Keterlibatan akademisi memiliki peran sangat penting dalam kegiatan konservasi. Dengan begitu akan diperoleh data-data ilmiah melalui berbagai riset yang dilakukan," kata Tgk Malik Mahmud Al Haythar, di Banda Aceh, Kamis.
Tak hanya itu, Wali Nanggroe juga meminta agar pemerintah memberdayakan dan memberikan dukungan penuh untuk para pakar dari perguruan tinggi dalam hal ini Universitas Syiah Kuala (USK) dalam menjaga kelestarian alam di Aceh.
Dukungan tersebut, kata Tgk Malik, misalnya dengan menyediakan peralatan laboratorium untuk pembelajaran dan penelitian.
"Pemerintah Aceh agarmendukung penyediaan sarana pembelajaran dan penelitian yang canggih bagi terwujudnya pusat unggulan medik konservasi satwa liar di USK," ujarnya.
Menurut Tgk Malik, dengan tersedianya sarana yang representatif tersebut, diharapkan nantinya akan terwujud pusat rujukan penelitian medik konservasi satwa liar di Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) USK Banda Aceh.
Sehingga, generasi muda Aceh di masa mendatang dapat menjadi pakar yang mencerahkan masyarakat, serta menjaga keberlangsungan kelestarian hutan di Aceh, flora dan fauna.
"Saya juga mendukung pendirian ruang konservasi satwa liar di FKH USK. Sehingga USK dapat menjadi pusat pelayanan pendidikan dan unggulan penelitian yang menjadi rujukan peneliti dunia pada sejumlah topik spesifik nantinya," demikian Tgk Malik Mahmud.*

Redaktur : -
Penulis : Antara, Alfred

Komentar

Komentar
()

Top