Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kecelakaan Pesawat

Waktu 30-35 Detik yang Krusial

A   A   A   Pengaturan Font

Waktu jet komersial lepas landas sebenarnya hanya berlangsung 30 hingga 35 detik. Jika sebuah mesin rusak atau roda pendaratan macet, pilot hampir tidak memiliki waktu sama sekali untuk memutuskan apakah akan tetap lepas landas atau mencoba mendaratkan pesawat ke tanah.

Jika pesawat belum lepas landas atau roda pesawat masih menyentuh tanah, pesawat bisa terus berjalan dan berhenti di ujung landasan, tergantung panjang landasan pacu dan sisa tanah di ujung bandara. "Jika ini yang terjadi, kemungkinan terhindar dari kecelakaan fatal masih bisa," ujar Anthony Brickhouse, pengamat penerbangan dan profesor keamanan kedirgantaraan di Embry-Riddle Aeronautical University di Florida seperti dikutip Business Insider.

Berbeda dengan fase lepas landas, fase jelajah (cruise) memiliki porsi waktu terbanyak. Namun demikian, pada fase ini jumlah kecelakaan yang terjadi hanya 11 persen. Menurut Brickhouse mengomentarihasil penelitian Boeing, pada fase jelajah jarang terjadi kecelakaan karena pada fase ini pilot memiliki banyak waktu memilih tindakan yang tepat.

Pada ketinggian 36.000 kaki atau 10,9 km di udara, saat mesin mati, pesawat dirancang masih bisa melayang (gliding). Dalam waktu beberapa menit, seorang pilot dapat mengoreksi kesalahan dan mengurai masalah sebelum menemukan tempat pendaratan.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top