Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
FOKAM

Wadah Pengembangan Musik Keroncong Anak Muda

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Di tengah maraknya musik-musik modern saat ini, tidak membuat Sekolah Pilar Indonesia surut mengadakan Festival Orkes Keroncong Anak Muda (FOKAM) Pilar Indonesia keempat kalinya.

Perhelatan tahunan ini diselenggarakan untuk menjadi wadah bagi anak muda untuk mengembangkan musik keroncong di kalangan seusia mereka. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, FOKAM kali ini memperebutkan Piala Bergilir Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Alasannya, agar daerah-daerah lain di seluruh Indonesia tertarik mengembangkan kesenian keroncong dan mengikuti festival ini di tahun-tahun selanjutnya.

"FOKAM yang keempat ini istimewa karena tahun ini juga memperebutkan piala bergilir sehingga daerah-daerah yang lainnya bisa mempersiapkan diri untuk ikut acara selanjutnya," uja Dr. Iwan Kresna Setiadi, M.M, selaku Ketua Dewan Pembina Yayasan Pilar Indonesia.

Selain bertujuan untuk meningkatkan minat dan kecintaan anak muda terhadap budaya Indonesia khususnya keroncong, terselenggaranya FOKAM juga diharapkan dapat mendorong munculnya orkes-orkes keroncong di kalangan anak muda yang ke depannya menjadi generasi penerus bangsa.

FOKAM tahun ini mengangkat tema Say No to Drugs, Say Yes to Keroncong, lain halnya dengan tahun kemarin yang mengambil tema Jangan Korupsi. Diangkatnya tema tersebut, Iwan mengaku ingin musik keroncong menjadi salah satu media perubahan perilaku bagi anak muda. Terlebih, saat ini tidak sedikit anak muda yang terjerumus narkoba. Maka dari itu, ia merasa tema ini sangat relevan dengan situasi anak muda saat ini.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top