Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Villarreal Dampingi MU ke 16 Besar Liga Champions

Foto : Isabella BONOTTO / AFP

Kalah I "Striker" Atalanta, Duvan Zapata (kiri) tertunduk lesu di lapang­an pada akhir pertandingan Grup F, Liga Champions antara Atalanta versus Villarreal di Stadion Atleti Azzurri d’Italia, Bergamo, Jumat (10/12) dini hari WIB. Atalanta kalah 2-3 dari Villarreal.

A   A   A   Pengaturan Font

BERGAMO - Villarreal menjadi tim terakhir yang mencapai babak 16 besar Liga Champions. Villarreal melaju setelah mempermalukan tuan rumah Atalanta 3-2 pada pertandingan terakhir Grup F yang dimundurkan sehari dari seharusnya Kamis dini hari kemarin karena salju di Stadion Atleti Azzuri d'Italia, Bergamo, Jumat (11/12) dini hari WIB.

Villarreal unggul cepat ketika pemain internasional Belanda, Arnaut Danjuma, tidak membuang peluang untuk membuka pundi-pundi gol pada menit ketiga. Atalanta yang lebih mengendalikan pertandingan dan menciptakan banyak membuang peluang justru harus membayar mahal setelah Etienne Capoue menambah keunggulan bagi tim tamu menjadi 2-0 tiga menit sebelum jeda.

Tertinggal 0-2, Atalanta yang sadar butuh kemenangan untuk meraih tempat kualifikasi babak 16 besar terakhir dari grup ini bersama Manchester United lantas keluar total pada babak kedua dengan melancarkan serangan habis-habisan.

Namun Danjuma malah membuat Villareal berada di atas angin ketika menciptakan gol keduanya yang menawan pada ke-51 sebelum pemain pengganti Ruslan Malinovskiy mencetak gol untuk menghidupkan asa Atalanta 19 menit sebelum pertandingan usai.

Duvan Zapata kemudian mencetak gol yang membuat Atalanta menipiskan ketertinggalan menjadi 2-3 tetapi itu tidak cukup ketika Villarreal mengamankan tempat kedua yang unggul empat poin dari tim Italia yang terpaksa lengser ke Liga Europa.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Sriyono, AFP

Komentar

Komentar
()

Top