Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Verstappen Tercepat di Latihan Pembuka GP Australia

Foto : WILLIAM WEST / AFP

Sesi Latihan Pertama I Pembalap Red Bull Racing asal Belanda, Max Verstappen, mengemudikan mobilnya saat sesi latihan pertama Grand Prix Formula Satu Australia 2023 di Sirkuit Albert Park, Melbourne, Australia, Jumat (31/3).

A   A   A   Pengaturan Font

MELBOURNE - Max Verstappen mengungguli pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, untuk mencatat waktu tercepat dalam latihan pembukaan Grand Prix Australia, Jumat (31/3). Pembalap Belanda itu melaju di Sirkuit Albert Park dengan waktu terbaik satu menit 18,79 detik menggunakan ban lunak. GP Australia 2023 dijadwalkan berlangsung 31 Maret (latihan) sampai 2 April (race).

Juara dunia tujuh kali, Hamilton, berada di posisi kedua, terpaut 0,433 detik, mengungguli pembalap Red Bull, Sergio Perez. Red Bull berusaha finis 1-2 ketiga berturut-turut untuk pertama kalinya dalam sejarah tim di Melbourne setelah dominasi di Bahrain dan Arab Saudi.

Juara dua kali, Fernando Alonso, melanjutkan performa bagus dua balapan pertama musim ini dengan menempati posisi keempat dengan mobil Aston Martin. Pembalap Ferrari, Charles Leclerc, yang menang di Australia tahun lalu, berada urutan kelima di depan rekan setimnya Carlos Sainz.

Lando Norris dari McLaren, Pierre Gasly dari tim Alpine, George Russell dari Mercedes dan Lance Stroll dari Aston Martin melengkapi 10 besar. Verstappen, yang melakukan debutnya di GP Australia 2015 saat berusia 17 tahun, mengeluh di radio tim sejak awal tentang perpindahan gigi.

Hamilton terdengar di radio tim mengeluh tentang mobilnya yang terpental. Masalah itu merusak Mercedes musim lalu. Kali ini tim harus mengatasinya karena Albert Park dikenal sebagai sirkuit bergelombang.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top