Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

UPVNJ Jajaki Kerja Sama dengan Rivguru

Foto : Istimewa

Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPVNJ).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPVNJ) jajaki kerja sama dengan Rivguru. Rivguru sendiri adalah online course.

Demikian dikatakan Humas UPNVJ dalam keterangan tertulisnya yang diterima Koran Jakarta, Minggu (24/10). Menurut Humas, kerja sama dengan penyedia online course di era digital ini sangat penting. Dan, salah satu online course yang sedang dijajaki untuk diajak kerja sama adalah Rivguru.

"Rivguru merupakan ed-tech yang menyediakan beberapa online course yang dapat diikuti oleh masyarakat umum," kata Humas UPNVJ.

Sebelumnya, kata Humas UPNVJ, telah dilakukan diskusi bersama melalui daring antara pihak UPVNJ dengan Rivguru. Diskusi ini untuk membahas rencana kerja sama.

"Diskusi bersama melalui daring inidihadiri Anter Venus, Wakil Rektor bidang Akademik; Ria Maria Theresa, Wakil Rektor Bidang Kemhasiswaan dan Kerja Sama; Bambang Susanto, Ketua KUI UPNVJ; Rina Amelia Haryadi, Staf KUI UPNVJ; M Wahid Supriyanto, Chairman Rivguru Indonesia; Nitin Gupta, CEO Rivguru Singapura dan beberapa staf Rivguru." kata Humas UPNVJ dalam keterangannya.

Wakil Rektor bidang Akademik UPVNJ, Anter Venus, mengatakan, dirinya selaku Wakil Rektor bidang Akademik UPVNJ, menyambut baik keinginan kerja sama antara UPNVJ dan Rivguru. Jalinan kerja sama ini ke depannya dirasa baik dan akan memberikan output yang bermanfaat untuk mahasiswa dan freshgraduate UPNVJ.

"Dari pertemuan ini, KUI UPNVJ menunggu draft MoU dari Rivguru sebagai tindak lanjut dari diskusi yang telah diselenggarakan," katanya.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top