Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Perundingan Brexit

UE-Inggris Berhasil Capai Terobosan Bersejarah

Foto : REUTERS/Eric Vidal

Pertemuan Brexit l (kiri ke kanan) Menteri Urusan Brexit, David Davis, mendampingi Perdana Menteri Inggris, Theresa May, saat melakukan pertemuan dengan Pressiden Komisi Eropa, Jean-Claude Juncker, dan ketua negosiator Brexit Uni Eropa, Michel Barnier, di markas Komisi Eropa di Brussels, Belgia, Jumat (8/12). Dalam pertemuan ini kedua belah pihak berhasil membuat terobosan kesepakatan soal perbatasan, arus migrasi, dan kompensasi

A   A   A   Pengaturan Font

BRUSSELS - Pemerintah Inggris dan Uni Eropa (UE) akhirnya mengunci kesepakatan bersejarah keluarnya Inggris dari organisasi terbesar di Benua Biru itu (Brexit). Dengan terciptanya terobosan kesepakatan ini, maka tekanan terhadap Perdana Menteri Inggris, Theresa May, mulai mengendur sekaligus mendorong harapan baru bahwa proses Brexit ini bisa berjalan teratur sesuai rencana.

Ada tiga poin yang dicapai dalam kesepakatan yang dicapai pada Jumat (8/12). Pertama, adanya jaminan tidak akan ada pengetatan aturan pada wilayah perbatasan Irlandia Utara dan Republik Irlandia. Kedua belah pihak setuju untuk tetap menjaga konstitusi dan integritas ekonomi Inggris.

Kedua, warga negara dari negara-negara UE, yang tinggal di Inggris dan sebaliknya, akan mendapat perlindungan hak-hak untuk hidup, bekerja dan belajar. Ketiga, pemerintah Inggris setuju untuk membayar ganti rugi kepada UE atas keluarnya Inggris dari UE.

"Kesepakatan ini telah membuka jalan bagi perundingan yang akan membawa kepastian pada masa depan Inggris setelah tidak lagi menjadi bagian dari keluarga besar UE," kata PM May dalam pidatonya di Brussel, Belgia.

Dengan terciptanya kata sepakat ini, Komisi Eropa dan pihak-pihak lain sangat gembira. Dengan tidak adanya pengetatan penjagaan diwilayah perbatasan, maka tidak ada garis merah di Laut Irlandia. Menteri Luar Negeri Irlandia, Simon Coveney, mengatakan kesepakatan ini adalah hasil yang sangat baik bagi semua pihak di Irlandia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top