Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

UAI Raih Akreditasi Unggul dari BAN-PT

Foto : istimewa

Rektor Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) Prof Asep Saefuddin bersama pejabat dan jajaran UAI menunjukkan sertifikat Akreditasi Unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Akreditasi Unggul merupakan peringkat akreditasi tertinggi kepada perguruan tinggi atau program studi yang dianggap telah memenuhi kriteria akreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Untuk mendapatkan sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi oleh perguruan tinggi.

Beberapa syarat untuk mendapatkan AkreditasiUnggul adalah terdapat bukti kuat terkait praktik pengembangan budaya mutu, terdapat perolehan status akreditasi program studi, terjadinya efektivitas pelaksanaan pembelajaran. Syarat lainnya adalah adanya bukti publikasi jurnal dalam tiga tahun terakhir.

Karena telah memenuhi berbagai syarat tersebut Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) mengumumkan keberhasilan dalam meraih Akreditasi Unggul oleh BAN-PT, yang diperoleh pada Selasa 4 Juni 2024. Penetapan Akreditasi Unggul berdasarkan pada Surat Keterangan BAN-PT Nomor 1152/SK/BAN-PT/Ak/PT/VI/2024.

"BAN-PT telah melaksanakan penilaian, dan telah memutuskan bahwa UAI telah memenuhi syarat untuk meraih Akreditasi Unggul," kata Rektor Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) Prof. Dr. Ir. Asep Saefuddin dalam pengumuman keberhasilan tersebut di Jakarta, Rabu (12/6).

Ia mengatakan, Akreditasi unggul ini berarti UAI telah mengalami peningkatan mutu, kohesi internal serta pembelajaran, penelitian dan pengabdian pada masyarakat. Baginya raihan ini bukan sekadar formalitas namun benar-benar memiliki kualitas.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top