Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tren Kenaikan Klaim Asuransi Kesehatan Masih Terus Berlanjut di 2024

Foto : istimewa

Ketua Dewan Pengurus AAJI, Budi Tampubolon (tengah) bersama Kepala Departemen Insurtech AAJI, Hengky Djojosantoso (kanan) dan Ketua Bidang Ketua Bidang Produk, Manajemen Risiko, GCG AAJI, Fauzi Arfan memaparkan kinerja Industri Asuransi Jiwa Indonesia Kuartal I-2024 di Jakarta, Rabu (29/5)

A   A   A   Pengaturan Font

Untuk mengatasi tantangan tersebut, industri asuransi jiwa mengambil langkah-langkah seperti meninjau kerja sama dengan rumah sakit, mengevaluasi produk dan premi berdasarkan pengalaman klaim, serta memfasilitasi diskusi antar perusahaan anggota AAJI. Lebih lanjut, industri asuransi jiwa mendukung langkah OJK yang telah menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) untuk memperkuat ekosistem kesehatan melalui produk dan layanan asuransi kesehatan yang berkualitas.

Sejalan dengan itu, AAJI sedang mengkaji pembentukan metode pertukaran informasi antar perusahaan anggota untuk mewujudkan sektor kesehatan yang lebih transparan, akuntabel dan efisien.

"Menanggapi harapan OJK akan adanya transparansi di sektor asuransi kesehatan dan produk asuransi lainnya. AAJI tengah mempelajari pembentukan pusat data dengan tetap mengedepankan keamanan data nasabah. Kami berharap adanya pusat data ini dapat meminimalisir terjadinya fraud dan mempermudah proses underwriting di perusahaan asuransi," ujar Fauzi.

Terbanyak di SBN

Kepala Departemen Insurtech AAJI, Hengky Djojosantoso yang turut hadir mengatakan industri asuransi jiwa mencatat total aset hingga Maret 2024 total aset industri sebesar 620,47 triliun rupiah atau tumbuh 1,5 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top