Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Wabah I Balita dan Anak-anak Perlu Divaksin Korona

Tren Covid-19 RI Melandai di Bawah 500 Kasus

Foto : Sumber: Covid19.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Kedaruratan Covid-19 di Indonesia tetap berlaku meskipun pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat telah dicabut.

JAKARTA - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melaporkan situasi Covid-19 secara nasional pada dua pekan terakhir menunjukkan tren penurunan kasus harian secara konsisten di bawah 500 kasus konfirmasi positif.

Seperti dikutip dari Antara, dilansir dari laporan terbaru Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) Kemenkes per 6 Januari 2023 yang dilansir dari Jakarta, Minggu (8/1), menunjukkan kasus konfirmasi harian dalam dua pekan terakhir menurun dari 1.043 menjadi 494 kasus.

Kasus aktif pada periode yang sama mengalami penurunan dari 26.039 menjadi 9.124 kasus. Pun dengan indikator pasien meninggal turun dari 2,391 persen menjadi 2,390 persen.

Pasien dirawat di rumah sakit mengalami penurunan dari 3.335 menjadi 1.897 pasien serta tren keterisian tempat tidur perawatan dalam dua pekan terakhir turun dari 5,95 persen menjadi 3,49 persen.

Kemenkes juga melaporkan jumlah spesimen yang diperiksa pada dua pekan terakhir mengalami penurunan dari 42.885 menjadi 32.454 sampel yang diperiksa.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top