Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

TRAM Dapat Pinjaman USD100 Juta

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - PT Trada Alam Mlnera Tbk (TRAM) memperoleh pinjaman sebesar 100 juta dollar AS dari Adaro Capital Limited (ACL) merupakan anak usaha PT Adaro Energy Tbk. (ADRO). Pinjaman tersebut diteken pada 5 Juli 2019.

Berdasarkan keterbukaan informasi, Selasa (9/7), guna menunjang kerja sama infrastruktur dan logistik pertambangan dan juga menjaga kecukupan modal kerja maka Perseroan telah melakukan transaksi berupa pemberian pinjaman dari ACL kepada Perseroan sebesar 100 juta dolar AS, dengan bunga pinjaman sebesar 12 persen per tahun berjangka waktu 4 tahun sejak penarikan. "Dana yang diperoleh akan digunakan untuk belanja modal (capital expenditure/capex) dan atau modal kerja umum (general corporate purpose)," kata manajemen Perseroan.

Adapun pinjaman yang diperoleh Perseroan dijamin 100 persen atas saham milik PT Black Diamond Energy (BDE) dan PT Batu Kaya Berkat (BKB) dalam PT Gunung Bara Utama (GBU) yang merupakan entitas anak Perseroan yang dimiliki secara tidak langsung melalui BDE dan BKB. GBU bergerak dalam bidang pembangunan, perdagangan, pengangkutan darat, pertambangan, percetakan dan jasa. Pada saat ini, kegiatan usaha yang dijalankan GBU adalah pertambangan batu bara.

Penjaminan diberikan dengan tanpa syarat dengan nilai penjaminan disepakati bersama dalam rangka pinjaman. Dalam hal terjadi keadaan kelalaian maka Perseroan diwajibkan untuk melunasi jumlah terutang dan dapat berdampak material terhadap kondisi keuangan Perseroan.yni/AR-2

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top