
Tottenham Hotspur Perpanjang Kontrak Son Heung-min
Son Heung-min
Foto: KBS NewsSEOUL - Tottenham Hotspur memperpanjang kontrak dengan pemain sepak bola asal Korea Selatan, Son Heung-min, hingga tahun 2026 mendatang.
Tottenham Hotspur, salah satu klub sepak bola terkemuka di Premier League, baru saja mengumumkan perpanjangan kontrak untuk pemain bintang mereka, Son Heung-min pada Selasa (7/1).
“Jika termasuk dengan perpanjangan masa kontrak baru tersebut, maka pemain yang kini berusia 32 tahun itu telah berseragam Tottenham selama 11 tahun,” lapor kantor berita KBS, Rabu (8/1).
Di dalam tim, Son Heung-Min dinilai mampu memberikan kontribusi yang impresif. Dalam 10 tahun terakhir, Son telah menyumbang 169 gol dalam 431 penampilannya di Liga Inggris, bahkan pernah menjadi raja gol Premier League 2021-2022.
Son akan bertahan bersama tim Tottenham hingga musim panas tahun 2026. KBS/I-1
Redaktur: Ilham Sudrajat
Penulis: Berbagai Sumber, Ilham Sudrajat
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Ini Tujuh Remaja yang Diamankan Polisi, Diduga Terlibat Tawuran di Jakpus
- 2 Penerbitan Surat Edaran THR Ditunda
- 3 Perluas Jangkauan, Manulife Indonesia Resmikan Kantor Pemasaran Mandiri di PIK
- 4 Regulasi Jaminan Sosial Dirombak, Ini Aturan Baru dari Menaker
- 5 Peran TPAKD Sangat Penting, Solusi Inklusi Keuangan yang Merata di Daerah