Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Akses Transportasi - Proses Pembangunan Harus Libatkan Rakyat

Tol Serang-Panimbang Sinergikan Industri dan Wisata

Foto : ANTARA/HO-WIKA

Jalan tol Serang - Panimbang.

A   A   A   Pengaturan Font

"Kami optimistis Kawasan Ekonomi Khusus nantinya banyak dikunjungi wisatawan karena juga terdapat hotel berbintang dekat destinasi wisata," kata Basuki. Pembangunan jalan tol akan melahirkan kawasan industri, juga kawasan wisata. Dengan begitu, kehadiran Tol Serang-Panimbang mendorong penciptaan lapangan pekerjaan.

Pembangunan infrastruktur jalan tol Serang-Panimbang dilaksanakan dengan skema Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) dengan total investasi8,58 triliun. Pada Seksi 1-2, merupakan porsi Wijaya Karya Serang Panimbang.

Libatkan Warga

Sementara itu, Pemerintah Kota Tangerang menekankan pentingnya transparansi dalam merumuskan perencanaan pembangunan daerah dengan melibatkan masyarakat untuk memperoleh informasi penyelenggaraan pemerintah yang benar, jujur, dan tidak diskriminatif. "Dalam transparansi tersebut, kita juga harus tetap memperhatikan perlindungan atas hak asasi pribadi, golongan dan rahasia negara," kata Sekda Kota Tangerang, Herman.

Sebanyak 40 pegawai dari setiap organisasi perangkat daerah (OPD) Pemkot Tangerang mengikuti pelatihan perencanaan pembangunan daerah yang digelar Badan Kepegawaian & Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Tangerang. Pelatihan melibatkan Laboratorium Penelitian, Pengabdian Masyarakat dan Pengkajian Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Padjajaran 29 November-3 Desember.

Herman menambahkan, perencanaan yang baik dan transparan merupakan inti pengelolaan anggaran serta keuangan yang baik. Hal tersebut ditinjau dari manajemen strategis, perencanaan, dan penganggaran daerah merupakan kesatuan yang tidak terpisahkan. "Pemerintah daerah tidak akan dapat mengelola keuangan secara efektif apabila sistem perencanaan dan penganggarannya tidak baik," katanya.

Oleh karena itu, Herman berharap para peserta dapat mengikuti pelatihan dengan serius agar dapat menerapkan ilmu yang diperoleh dari pelatihan tersebut. "Semoga ilmu yang didapat bermanfaat dan dapat diterapkan di tiap OPD masing-masing guna guna mewujudkan pelayanan terbaik," katanya.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka, Antara

Komentar

Komentar
()

Top