Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

TNI Kembali Berangkatkan Ratusan Prajurit ke Afrika Tengah dan Lebanon

Foto : Istimewa.
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Tentara Nasional Indonesia (TNI) kembali memberangkatkan ratusan prajuritnya yang akan bertugas menjadi pasukan penjaga perdamaian PBB di Afrika Tengah dan Lebanon. Ratusan prajurit TNI ini akan tergabung dalam dua satuan tugas (Satgas).

Mengutip keterangan pers Puspen TNI yang diterima Koran Jakarta, Kamis (21/1), dua Satgas ini yakniKontingen Garuda TNI Batalyon Gerak Cepat (BGC) Mission de l'Organisation des Nations Unies pour la stabilisation en République démocratique du Congo (Monusco) Chalk 1 tahun 2021 dan Kontingen Garuda TNI United Nations Interim Force in Lebanon (Unifil) Chalk 3 tahun 2020.

Pada hari Senin (18/1), dua Satgas pasukan penjaga perdamaian PBB ini diberangkatkan dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang.

"Dalam pemberangkatan tersebut, Satgas Konga BGC Monusco Chalk 1 sebanyak 205 personel yang terdiri dari 156 personel TNI AD, 38 personel TNI AL, 11 personel TNI AU termasuk di dalamnya 22 personel wanita TNI," kata Puspen TNI dalam keterangan tertulisnya.

Satgas Konga BGC Monusco ini dipimpin Kolonel Inf Sandi Kamidianto. Satgas diberangkatkan ke Konga Afrika Tengah dengan menggunakan pesawat Ethopian Airlines.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top